
Berdasarkan Survei yang dilakukan Inventure, sekitar 83 persen responden setuju mobil pribadi adalah kendaraan yang paling aman dimasa pandemi. Tak mengherankan jika sekitar 53 persen konsumen Indonesia mengatakan, dalam 6 bulan setelah vaksin diproduksi mereka akan membeli mobil. Ini merupakan sinyal positif bagi kalangan industri otomotif untuk bangkit di tahun depan, setelah tahun ini kinerja perusahaan otomotif berdarah-darah. Namun, seiring pendapatan berkurang, untuk sementara waktu masyarakat akan mengurangi pengeluaran untuk membeli barang-barang yang mahal termasuk mobil. Untuk itu mobil bekas akan menjadi solusi terbaik dan akan kian diminati di masa pandemi. ( tbu )