
Kim Kardashian resmi menjadi miliarder dunia setelah muncul dalam daftar tahunan miliarder versi Forbes. Kim Kardashian muncul pertama kali dalam daftar itu bersanding dengan Jeff Bezos, Elon Musk, Bill Gates, hingga Mark Zuckeberg. Kekayaan Kim Kardashian ditaksir mencapai 1 miliar Dolar Amerika setelah pada Oktober 2020 kekayaannya ditaksir 780 miliar Dolar Amerika. 2 bisnisnya yaitu KKW Beauty dan SKIMS membantu mendongkrak pendapatannya di samping pendapatan dari variety show “Keeping Up With the Kardashians” serta beberapa investasinya di bisnis lain. Pada 2017, Kim meluncurkan lini produk kecantikannya mulai dari make up hingga parfum. ( tbu )